Samarinda – Menjaga dan mengelola lingkungan hidup di Kalimantan Tmur merupakan tugas pokok dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur yang disadari benar oleh seluruh pegawainya.
“Oleh karena itu, untuk dapat terus menjaga lingkungan, maka harus jaga kesehatan” demikian tutur Sekretaris Dinas Noor Utami pada kegiatan sosialisasi mengenai kanker oleh Yayasan Sosialisasi Kanker Indonesia.
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin 4 September 2023 dimaksudkan untuk memberikan informasi kepada masyarakat yang dalam hal ini adalah pegawai Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur, agar sedini mungkin dapat mengerti, mengenal, dan mengetahui cara menghidari kanker.
Ditemui setelah selesainya sosialisasi, Noor Utami mengatakan bahwa sosialisasi ini sangatlah penting bagi seluruh pegawai Dinas Lingkugan Hidup Provinsi Kalimantan Timur.
“Ini sangat penting untuk diketahui, karena jangan sampai kita sibuk bekerja hingga lupa pada kesehatan diri sendiri, bahkan sampai tidak mengenali gejala-gejalanya” ujar beliau.
Dalam hal ini Noor Utami mengatakan bahwa sebagai salah satu penyakit mematikan didunia, kanker ini dapat menyerang kepada kaum adam dan hawa kapanpun.
“Sedari dini kita harus dapat mengenali gejalanya, karena faktor kelelahan dan banyak duduk di belakang meja merupakan salah satu faktor pemicu munculnya kanker” sambungnya.
“Jadi, untuk terus dapat melaksanakan tupoksi kita dengan baik, maka kita pun harus mulai dengan peduli terhadap kesehatan diri kita sendiri” tukas Noor Utami.
(PPID DLH Prov. Kaltim)
Leave a Reply