Peningkatan Kapasitas Terhadap Peran Dunia Usaha Dalam Pendampingan Kampung Iklim Di Lingkungan Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2024

By Dinas Lingkungan Hidup 05/15/2024 No Comments 3 Min Read

Balikpapan – Pemerintah Provinsi Kaltim sangat mendukung program – program Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dalam melakukan upaya pengelolaan lingkungan hidup. Untuk itu, melalui Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan sebagai pengampunya, Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan kegiatan Peningkatan Kapasitas Terhadap Peran Dunia Usaha dalam Pendampingan Kampung Iklim di Lingkungan Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2024, Selasa(14/5/24) di Platinum  Hotel & Convention Hall Balikpapan

Menghadirkan narasumber Koko Winajarko dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, kegiatan yang berlangsung selama satu hari ini ditujukan kepada para pelaku usaha di Kalimantan Timur sebagai wadah koordinasi, diskusi, sharing, terhadap para stakeholder  yang diharapkan dapat berperan  aktif dalam membantu capaian program kegiatan pemerintah.

ua penyelenggara Kegiatan, dalam hal ini Kepala Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup, Rudiansyah,S.Hut, M.Si menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini rutin diselenggarakan oleh DLH Provinsi Kaltim dengan maksud dan tujuan untuk selalu mengajak dunia usaha turut serta mengambil peranannya dalam berpartisipasi mendukung program dan kegiatan Pemerintah sebagai pendamping kegiatan Proklim melalui program Corporate Sosial Rersponsibility (CSR) sebagai bagian dari komitmen perusahaan mendukung dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup. Disampaikan oleh Rudi, bahwa kegiatan ini di hadiri oleh Perusahaan – perusahaan yang berada di Wilayah Kalimantan Timur dari berbagai sektor baik sektor Pertambangan, Perkebunan dan Industri.

Dimana diharapkan oleh Rudi, dengan adanya dukungan dari dunia usaha yang ada di Kalimantan Timur sebagai pendamping calon kampung iklim, dapat membantu menaikkan target capaian jumlah usulan kampung iklim di 2025 lebih banyak lagi. mengingat target 20.000 kampung iklim dari Presiden RI sampai tahun 2024. dan untuk menindaklanjuti hasil Kerjasama Sendawar tahun 2018 di Kab. Kubar, dengan target Proklim 200 Kampung Iklim sampai dengan tahun 2030, dimana saat ini sudah tercapai 134 Kampung Iklim. Sangat optimis untuk memenuhi target 200 kampung iklim di Wilayah Kalimantan Timur ini tidak akan sampai tahun 2030 akan terpenuhi, tegas Rudiansyah.

Senada dengan hal tersebut, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur, Anwar Sanusi,S.Pd,MPd pada arahan yang diberikan sebelum kegiatan dimulai pun menyatakan bahwa dengan  banyaknya dukungan terutama dari dunia usaha yang ada di Kalimantan Timur, maka harapan kedepannya  target yang dicanangkan oleh pemerintah dalam mengelola lingkungan dengan baik melalui program Proklim dapat tercapai.

Dikatakan oleh beliau, untuk berfokus pada materi apa saja peranan dunia usaha untuk mendukung program pemerintah ini, dan apa yang diberikan pemerintah bagi dunia usaha bilamana peranan ini telah dilakukan oleh perusahaan dalam keterlibatannya mendukung program kampung iklim tersebut. Berdasarkan surat dari KLHK-RI perihal pendaftaran apresiasi pembinaan prokim dan pendukung proklim tahun 2024, semoga dengan pembekalan hari ini, banyak dunia yang akan diusulkan tahun ini mendapatkan penghargaan dari KLHK-RI

Jumlah capaian penerima penghargaan Kampung Iklim di Kaltim setiap tahunnya selalu meningkat. seperti dua tahun terakhir 2022-2023, dari usulan sebanyak 27 lokasi meningkat menjadi sebanyak 40 lokasi.

“Harapannya pada tahun 2024 ini jumlah penerima penghargaan semakin meningkat dari jumlah tahun 2023 lalu. sementara ini usulan calon proklim yang sudah dikirim ke KLHK – RI melalui Sistem Registrasi Nasional (SRN), sebanyak 49 calon Proklim dari 6 Kab dan 3 Kota, hanya Kab Mahulu yang tidak mengusulkan, ujar Anwar

Pada tahun 2023, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI  memberikan apresiasi kepada pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota dan perusahaan yang telah mendaftarkan kegiatan pembinaan dan dukungannya dalam pelaksanaan proklim dan salah satu penerima penghargaan apresiasi tersebut diberikan kepada Pemerintah Kalimantan Timur dan Pemerintah Kota Samarinda dan Kota Bontang dengan kategori sebagai pembina. Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur hattrick selama tiga periode dari 2021-2023 mendapatkan apresiasi dari Menteri LHK-RI atas keberhasilannya dalam melakukan pembinaan proklim di Kaltim. Dan untuk dunia usaha dalam hal ini pemerintah pusat memberikan apresiasi dalam kontribusinya perusahaan yaitu PT. PLN (persero) Unit Mahakam, PERTAMINA RU V, Kaltim Metanol Industri (KMI) sebagai pendukung program kegiatan Proklim diwilayah masing-masing.

Sejak tahun 2018 sd 2023 jumah capaian Kampung Iklim Provinsi Kalimantan Timur yang sudah terdaftar di SRN berjumlah 134 (seratus tiga puluh empat) lokasi kampung iklim. target Provinsi Kalimantan Timur dalam membentuk Kampung Iklim melalui Komitmen Sendawar tanggal 17 april 2018 membentuk 200 Kampung Iklim di Provinsi Kalimantan Timur sampai dengan tahun 2030.

Capaian Proklim Provinsi Kaltim hingga tahun 2023 yang terdaftar di Sistem Registri Nasional sudah berjumlah 134 (seratus tiga puluh empat) tersebar di 6 kabupaten dan 3 kota di Provinsi Kalimantan Timur. Samarinda sebanyak 14 Kampung Iklim. Balikpapan Sebanyak 23 Kampung Iklim, Bontang sebanyak 4 Kampung Iklim; Kutai Kartanegara sebanyak 32 Kampung Iklim; Kutim sebanyak 13 Kampung Iklim; Kubar sebanyak 7 Kampung Iklim; PPU sebanyak 13 Kampung Iklim;  Berau sebanyak 10 Kampung Iklim, Paser sebanyak 18 Kampung Iklim.

“Dengan adanya Peningkatan Kapasitas Program Kampung Iklim tahun 2024 di lingkungan Provinsi Kalimantan Timur dapat meningkatkan penguatan aksi lokal adaptasi dan mitigasi perubahan iklim, sehingga melalui peranan dunia usaha dapat meningkatkan jumlah usulan kampung iklim di Kalimantan Timur. semakin meningkatkan kualitas pembangunan yang lebih bersih, lebih hijau, dan berkelanjutan untuk generasi mendatang,pungkas Anwar.

 

(PPID DLH Prov. Kaltim)

Leave a Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *