Menu

Fasilitasi Pertemuan Forum Komunikasi Bank Sampah Se-Kaltim Tahun 2024

By Dinas Lingkungan Hidup 06/11/2024 No Comments 1 Min Read

Bontang – Tidak hanya memiliki peran strategis sebagai sarana edukasi dan instrumen perubahan perilaku masyarakat tetapi bank sampah juga sebagai moda penerapan ekonomi sirkular di Kaltim dalam pengelolaan sampah.

Polusi plastik yang meningkat dengan cepat  merupakan masalah lingkungan global yang berdampak negatif pada dimensi lingkungan, sosial, ekonomi, sosial, serta kesehatan.

Terkait hal tersebut, kembali Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur memfaslitasi pertemuan Forum Bank Sampak se-Kaltim yang kali ini diselenggarakan di Penajam (10/6/24).

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Rina Juliati,S.Si.,M.Si menyampaikan bahwa Forum Komunikasi Bank Sampah merupakan media yang tepat dalam memfasilitasi berbagai pihak untuk berperan aktif dalam pembangunan ekosistem persampahan yang berkelanjutan dengan mewujudkan Kalimantan Timur Bersih Sampah tahun 2025.

Pemerintah daerah didorong untuk menciptakan pola kerja dan system pengelolaan sampah yang terintegrasi dari hulu ke hilir secara berkelanjutan dengan mempertimbangkan aspek lingkungan hidup, aspek ekonomi dengan demikian sampah bukan hanya mengurangi dan meminimalkan dampaknya tetapi juga mempertimbangkan aspek kesehatan masyarakat sebagai sumber daya untuk ketersediaan bahan baku daur ulang, efesiensi penggunaan sumberdaya dan sumber ekonomi masyarakat.

Kegiatan ini menghadirkan 6 narasumber, yakni Khairil Direktur PT. Asiana Recycle Indonesia dengan materi Inovasi Pengelolaan Sampah, kemudian Asih Tri Kurniasih,S.T dari Bank Sampah Mahabbah Grogot membawakan materi Pengelolaan Sampah Melalui Bank Sampah  Untuk Mendukung Pengurangan Sampah , dilanjutkan oleh  Yayuk Sehati dari Bank Sampah Mandiri Desa Suka Maju Kukar dengan materi Mengatasi Sampah Plastik Melalui Inovasi Pembuatan Paving Block dan Sobirin Ketua Bank Sampah Darling Tangerang menyampaikan materi Pengelolaan Sampah melalui Bank Sampah.  Dilengkapi oleh Ana Suryana Fungsional Penyuluh Lingkungan Hidup Pertama dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI yang menyampaikan Sosialisasi Panduan Bank Sampah. Dan yang terakhir Pak Sumadi Buton Ketua Forum Komunikasi Bank Sampah menyampaikan Evaluasi  Program Kerja Forkom Tahun 2024 dan Rencana Kerja Tahun 2025

(PPID DLH Prov. Kaltim)

Leave a Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *